Share of Mine


 

 Judul diatas bukan pasti.Dengan tanda tanya,sayapun belum yakin kalau Google akan mengganti nama kedua produknya,Bloger dan Picasa.Blooger,layanan gratis Blog yang biasa kita dapati di goggle sebentar lagi akan berganti nama dalam waktu dekat dan diperkirakan akan berlangsung pada akhir bulan Juli atau pertengahan bulan Agustus tahun 2011 ini. Bukan cuma Blogger yang diganti namanya Picasa yang juga merupakan produk dari Google akan berubah nama.
Disebutkan bahwa Blogger sendiri akan berubah nama menjadi Google Blog, sementara Picasa akan berubah nama menjadi Google Photo. Menurut sumber terpercaya seperti yang dilansir oleh Mashable, pergantian nama Blogger dan Picasa ini akan dilakukan berbarengan dengan peluncuran secara resmi layanan Google+. Disebutkan pula bahwa langkah mengganti nama Blogger dan Picasa akan mendongkrak kepopuleran Google+. Selain itu kedua layanan ini juga disebutkan akan berintegrasi langsung untuk mendukung layanan Google+.
Meski kabar Blogger akan berganti nama cukup senter beredar. Namun sejauh ini belum ada tanggapan resmi yang bisa didapatkan dari pihak Google. Bahkan pertanyaan tentang pergantian nama Blogger dan Picasa yang bergulir di forum resmi Blogger juga tidak mendapatkan respon dari pihak Google.
Blogger merupakan sebuah situs yang menempati posisi 10 besar, sebagai situs paling sering dikunjungi diseluruh dunia. Banyak para blogger yang mengantungkan diri dengan layanan gratis yang diberikan oleh Google tersebut.
Tapi satu hal yang pasti. Mungkin bukan satu dua saja Blogger yang mengantungkan diri pada layanan Blogger yang merasa agak was-was dengan kabar akan digantinya nama Blogger menjadi Google Blog. Sebab ketika nama alamat sebuah blog diganti, maka atomatis sitem index berbagai tulisan yang selama ini sudah mendapatkan posisi yang baik di search engine, tentunya akan terganggu dan menyebabkan para pengunjung bisa-bisa turun drastis.

Saya hanya berharap google melakukan ini pada blogger agar menjadi lebih baik. 

Categories: ,

2 Responses so far.

  1. thanks infonya gan xDthanks infonya gan xD

  2. M says:

    saya dengar dengan basedomain .blogspot.com akan berubah jadi googleblogs.com tapi gak tau deh :Peace:

Leave a Reply